Setiap tahunnya pada tanggal 10 November, bangsa Indonesia memperingati hari pahlawan. Hari pahlawan mengingatkan akan salah satu pertempuran perang paling hebat yang pernah terjadi di dalam sejarah Indonesia.
Pertempuran ini terjadi setelah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia.
Berikut fakta menarik mengenai Hari Pahlawan:
1. Pertempuran tanggal 10 November di Kota Surabaya
Pertempuran pertama setelah Indonesia Merdeka, dan menjadi salah satu pertempuran yang paling dahsyat yang pernah terjadi dalam sejarah Indonesia
2. Kedatangan Tentara Inggris dan Belanda
Tentara Inggris yang tergabung dalam Allied Force Netherlands East Indies (AFNEI) datang ke Indonesia dengan misi mengembalikan Indonesia kepada administrasi pemerintahan Belanda sebagai negara jajahan Hindia Belanda.
Belanda yang tidak terima kedaulatan Indonesia, mereka membonceng AFNEI dan Netherlands Indies Civil Administration (NICA).
Hal inilah yang memicu gejolak rakyat Indonesia untuk melakukan perlawanan terhadap AFNEI dan NICA.
3. Hati Rakyat menjadi terluka dan Marah
Belanda di bawah pimpinan Mr. W.V.Ch Ploegman pada 19 September 1945 mengibarkan bendera Belanda tanpa persetujuan Pemerintah RI daerah Surabaya. Bendera Belanda dikibarkan di Hotel Yamato, pada sisi sebelah utara.
Keesokan harinya, rakyat Surabaya marah. Mereka menganggap Belanda telah menghina kedaulatan Indonesia dan melecehkan gerakan pengibaran bendera Merah Putih yang berkobar di Surabaya.
4. Matinya Sang Jendral Inggris, Brigjen A.W.S Mallaby
Brigjen A.W.S Mallaby merupakan pemimpin pasukan Inggris yang berada di Jawa Timur. Mobil yang ditumpangi Mallaby berpapasan dengan sekelompok militan ndonesia yang akan melewati jembatan merah. Kesalahpahaman menyebabkan terjadinya tembak menembak yang berakhir mengakibatkan tewasnya Brigadir Jenderal Mallaby.
5.Inggris Mengakui Kehebatan Perlawanan Rakyat Surabaya
Inggris adalah salah satu negara militer terkuat dari abad sebelum masehi. Pada akhirnya Inggris mengakui kekuatan dan kehebatan Rakyat Surabaya.
Setelah berakhirnya pertempuran 10 November 1945, seluruh masyarakat Indonesia bangkit dan mempertahankan Kemerdekaan Indonesia.
EmoticonEmoticon