Kunjungan Industri Mahasiswa Teknik Kimia UNTIRTA ke PT. Indonesia Power

22.23.00 Add Comment

 Salah satu program kegiatan yang dilakukan oleh Mahasiswa Jurusan Teknik  Kimia Fakultas Teknik Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia (HIMATEMIA) mengadakan kegiatan kunjungan industri yang bertujuan untuk memperkenalkan mahasiswa dengan dunia industri, karena memiliki banyak manfaat diantaranya mahasiswa dapat mengetahui perkembangan teknologi yang ada di dunia industri, mempelajari sistem dari suatu perusahaan serta meningkatkan kerja sama antara lembaga pendidikan dengan dunia industri. Dalam kunjungan kali ini mahasiswa diperkenalkan secara singkat seputar Indonesia Power, konsumsi batu bara yang dipakai perharinya dan juga teknik pemurnian yang dipakai seperti osmosis dan resin. 


Kunjungan industri ini dilaksanakan pada kamis, 17 Mei 2018 ke PT. Indo Suralaya, Cilegon Banten dan didampingi oleh dosen pembimbing yaitu Agus Rochmat S.Si M.Farm.