Senin, 27 Maret 2017, telah dilaksanakan Plant Tour ke PT Chandra Asri Petrochemical yang bertempat di Jl. Raya Anyer Km. 123 Ciwandan, Cilegon Banten. Acara ini bertujuan sebagai penunjang pemahan bagi mahasiswa yang mengambil mata kuliah Proses Industri Petrokimia. Acara dimulai pukul 9.00 di mana seluruh peserta berkumpul di assembly point, kemudian diberikan tanda pengenal untuk masing-masing peserta. Setelah menuju tempat yang telah disediakan, acara dibuka dengan sambutan dari pihak Chandra Asri, Bapak Suardi. Kemudian Ibu Eka selaku perwakilan dari Untirta juga turut memberikan sambutan. Setelah sambutan-sambutan, seluruh peserta diberikan materi mengenai Chandra Asri secara keseluruhan oleh Bapak Sandi Tama, seperti apa saja Plant yang ada di Chandra Asri, bagaimana prosesnya dari bahan baku menjadi bahan yang siap untuk didistribusikan, aplikasi produknya, dan masih banyak lagi materi-materi yang disampaikan. Setelah materi disampaikan, peserta diajak untuk berkeliling Plant sambil dijelaskan mengenai proses serta kegunaan suatu alat/rangkaian yang berada di Plant tersebut. Setelah puas berkeliling, peserta diajak untuk makan bersama dan setelah itu acara foto bersama. "Kami berharap mahasiswa nantinya mempunyai wawasan yang lebih luas lagi terutama di industri, agar nantinya siap terjun di dunia kerja" ujar Ibu Ekasari selaku pendamping yang saat ini mengajar Pengolahan Air dan Limbah di Semester IV".
60+ Earth Hour
Menjelang akhir Maret setiap tahun, EARTH HOUR yang merupakan kampanye inisiasi publik, menyatukan masyarakat dari seluruh dunia untuk merayakan komitmen gaya hidup hemat energi dengan cara mematikan lampu dan alat elektronik yang sedang tidak dipakai selama 1 jam. EARTH HOUR 2017 diselenggarakan pada tanggal 25 Maret 2017, pukul 20.30 – 21.30 waktu setempat.
Logo EARTH HOUR ’60+’ menunjukkan 60 menit mematikan lampu di Earth Hour sebagai awal AKSI gaya hidup hemat energi. Tanda ‘+’ menunjukkan komitmen untuk bersama-sama mulai melakukan gaya hidup hemat energi.
Earth Hour bertujuan untuk mendorong semua orang untuk menjadi bagian dari perubahan untuk dunia yang berkelanjutan. Dimulai dengan langkah awal semudah mematikan lampu dan alat elektronik yang tidak terpakai sebagai komitmen hemat energi untuk Bumi, dan juga merupakan momentum menampilkan kepada dunia tentang perilaku hemat energi yang sudah dilakukan.
Kenapa lampu dan alat elektronik? Kita bisa dengan mudah menyalakan atau mematikan lampu & alat elektronik dengan satu jari. Kampanye ini sengaja dibuat agar tiap individu dari berbagai usia dan status sosial ekonomi bisa berpartisipasi.
EARTH HOUR dan perbubahan iklim memilihi hubungan. Perubahan iklim adalah ancaman kehidupan di Bumi akibat pemanasan global.
Salah satu cara menunda pemanasan global dan krisis lingkungan lain yaitu dengan mengajak setiap individu untuk mengubah gaya hidup.
Hemat energi = mudah dan murah.
Mulai dari diri sendiri. Dari sekarang.
EARTH HOUR berfokus di jawa - bali karena 78% konsumsi listrik Indonesia terfokus di Jawa – Bali karena 68% konsumennya berada di pulau tersebut. Bagian Indonesia yang lain mendapatkan porsi lebih kecil.
23% konsumsi listrik Indonesia terfokus di DKI Jakarta dan Tangerang.
Distribusinya terbagi menjadi:
- Rumah tangga:33%
- Bisnis/perkantoran serta gedung komersial: 30%
- Sektor industri: 30% (kebanyakan di wilayah Tangerang)
- Gedung pemerintahan: 3%
- Fasilitas publik dan sektor sosial: 4%
Pada pertengahan sampai dengan akhir bulan Maret, di beberapa belahan dunia mengalami transisi dari musim semi kemusim gugur sehingga cuaca tersebut paling kondusif bagi semua negara yang ingin berpartisipasi di Earth Hour, karena di beberapa negara tidak perlu menggunakan pendingin atau pemanas ruangan.
Pada tahun 2007, WWF merupakan salah satu inisiator Earth Hour di Sydney yang kemudian pada tahun-tahun berikutnya turut serta dalam kampanye Earth Hour dengan menyebarkan kampanye ini di lebih dari 70 negara jaringan WWF di seluruh dunia.
Target utama kampanye Earth Hour Indonesia, yaitu
- Melanjutkan target efisiensi energi dan perubahan gaya hidup di kota-kota besar di dunia dengan konsumsi listrik tinggi.
- Mengangkat dan memancing semangat kepemimpinan pemerintahan dan korporasi untuk secara signifikan melakukan efisiensi energi dan penggunaan sumber energi baru terbarukan sebagai bagian dari kebijakan mereka.
Tujuan kampanye Earth Hour Indonesia, yaitu :
- Menjaring sebanyak-banyaknya individu, rumah tangga, dan pemerintahan untuk ikut mematikan lampu sebagai simbol kontribusi mereka terhadap perubahan iklim
- Mengajak dan mengedukasi masyarakat mengenai pemanasan global dan apa yang bisa dilakukan setiap individu untuk menjadi bagian dari perubahan untuk mengurangi penggunaan emisi mereka
- Menjaring partisipasi korporasi untuk mengomunikasikan EARTH HOUR, baik staf mau pun jejaring eksternal untuk berkomitmen mematikan lampunya dan melakukan perubahan kebijakan dalam pengunaan energi
- Terbentuknya kegiatan komunitas hijau masyarakat di berbagai kota di Indonesia.
Dukungan dari makin banyak pemimpin Daerah dan Kota di seluruh wilayah Indonesia, Presiden, Menteri Lingkungan Hidup berupa perubahan kebijakannya terkait penghematan energi.
Bergaya hidup hemat energi tidak cukup hanya dengan berpartisipasi di EARTH HOUR saja, tetapi harus terus dibuktikan setiap hari, dan diikuti dengan mengubah gaya hidup ramah lingkungan lainnya, seperti: mengendalikan penggunaan listrik, hemat penggunaan kertas/tisu, aktivasi transportasi publik, mengurangi potensi sampah/ melakukan pemilahan sampah, dan lain-lain.
LKTI Research of Applied Chemistry Competition (REACTION) 2017
Hai kawan-kawan pecinta kimia se nusantara, pasti pada tau kan salah satu event Chemistry Week yang hits banget yaitu REACTION.
REACTION kini hadir lagi di Chemistry Week 9 dengan sub tema yang menarik diantaranya :
Energi
Perkembangan pangan
Lingkungan
Kemaritiman; dan
Industri dan Manufaktur !!!
Energi
Perkembangan pangan
Lingkungan
Kemaritiman; dan
Industri dan Manufaktur !!!
Jangan Lupa catat tanggal penting dan infonya ya guys!!
Registrasi dan abstrak dimulai tanggal 13/03/2017 – 10/05/2017.
Untuk pengumpulan abstrak GRATIS loh. Tidak dipungut biaya apapun !!
Registrasi dan abstrak dimulai tanggal 13/03/2017 – 10/05/2017.
Untuk pengumpulan abstrak GRATIS loh. Tidak dipungut biaya apapun !!
So tunggu apa lagi guys?
Segera daftarkan tim andalanmu dan siapkan ide gilamu, karena Registrasi sudah DIBUKA!!!
Segera daftarkan tim andalanmu dan siapkan ide gilamu, karena Registrasi sudah DIBUKA!!!
DOWNLOAD TEMPLATE TEMPLATE ABSTRAK REACTION 2017
Official Account Chemistry Week:
Line : http://line.me/ti/p/%40fjw3371c
Ig : @chemweekITS
Twitter : @chemweekITS
Facebook : Chemistry Week ITS
Youtube: HIMKA CW
Website : www.chemistryweek.chem.its.ac.id
Line : http://line.me/ti/p/%40fjw3371c
Ig : @chemweekITS
Twitter : @chemweekITS
Facebook : Chemistry Week ITS
Youtube: HIMKA CW
Website : www.chemistryweek.chem.its.ac.id
#CreatingTheBestFuture
#ChemistryWeek9
#ChemistryWeek9beda
#ChemistryWeek2017
#ChemistryWeekITS
#ChemistryWeek9
#ChemistryWeek9beda
#ChemistryWeek2017
#ChemistryWeekITS
Peresmian Gedung Dekanat oleh Kemenristekdikti
Cilegon, 20 Maret 2017, telah dilaksanakan peresmian gedung dekanat Fakultas Teknik Universitas Sultan Ageng Tirtayasa oleh Kemenristekdikti, Prof. Dr. H. Muhammad Nasir, Ph.D, Ak. Acara dimulai dengan melakukan kegiatan Khataman Al-Quran Nusantara Mengaji. Acara ini dihadiri oleh beberapa pihak seperti Rektor Universitas Sultan Ageng Tirtyasa, Prof. Dr. H. Sholeh Hidayat dan jajarannya, Irjen Sumberdaya Iptek dan Pendidikan Tinggi, Gubernur Provinsi Banten yang diwakili oleh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Banten, para ulama, dan lain-lain. Setelah acara Nusantara Mengaji, acara dilanjutkan dengan sambutan yang disampaikan oleh Prof Dr H. Sholeh Hidayat selaku Rektor Universitas Sultan Ageng Tirtayasa. Beliau menyampaikan bahwa gedung dekanat ini digunakan sebagai ruang rapat, ruang penjamin mutu, ICT, ruang jurusan, dan lain-lain. Jazilul Fawaid juga turut memberikan sambutannya selaku koordinator Nusantara Mengaji sekaligus penyerahan 500 Al-Quran dari Sinarmas kepada Menristekdikti dan kemudian diserahkan kepada Untirta. Sambutan selanjutnya disampaikan oleh Engkos Kosasih Samanhudi selaku Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan mewakili Gubernur Provinsi Banten. Beliau menyampaikan bahwa Perguruan Tinggi khususnya di Provinsi Banten memiliki peran penting dalam kemajuan pendidikan di Provinsi Banten. Sambutan selanjutnya disampaikan oleh Menristekdikti Prof. Dr. H. Muhammad Nasir, Ph.D, Ak. Beliau menyampaikan bahwa gedung akan akan diresmikan ini harapannya dapat membawa motivasi dalam bekerja, karena ini merupakan penunjang dari pendidikan itu sendiri. Setelah acara sambutan selesai, acara dilanjutkan oleh Dialog Kebangsaan yang dimoderatori oleh Prof. Dr. Kartina, AM., MP. Setelah itu Menristekdikti meresmikan gedung dekanat Fakultas Teknik Untirta didampingi Rektor Untirta, Prof. Dr. H. Sholeh Hidayat.
Penjemputan Wisuda Gelombang 1 Tahun 2017
Cilegon, 18 Maret 2017. Telah dilaksanakan Wisuda Universitas Sultan Ageng Tirtayasa bertempat di The Royale Krakatau Hotel Cilegon. Acara ini dimulai sejak pukul 07.00 WIB hingga siang hari. Acara dimulai dengan berbagai sambutan dari pejabat Universitas seperti rektor dan lainnya. Setelah selesai mengikuti acara di Grand Hall Hotel, seluruh wisudawan-wisudawati yang berasal dari Fakultas Teknik dikumpulkan dan berjalan beriringan dengan gemuruhnya jargon teknik "Teknik Bersatu Tak Bisa Dikalahkan" sambil menuju ke lapangan di mana seluruh HMJ telah berkumpul untuk menyambut abang-tetehnya yang telah wisuda. Setelah mendengar beberapa sambutan dari BEM FT Untirta, para wisudawan-wisudawati diserahkan kepada HMJ masing-masing untuk diberikan sambutan. Sebanyak 33 orang wisudawan-wisudawati dari jurusan teknik kimia berkumpul dan bersama-sama mendengarkan sambutan dari Himpunan dan Ricco Riyan Kurniawan juga memberikan sambutannya sebagai perwakilan dari wisudawan. "Kami mengucapkan selamat kepada abang-teteh yang telah wisuda, jangan lupakan adik-adiknya di kampus, dan doakan kami juga bisa cepat menyusul" ujar Faqih selaku Sekretaris Umum. Setelah sambutan-sambutan, acara dilanjutkan dengan halal bihalal dan sesi foto bersama.
Telah Hadir! Aplikasi Android Himatemia Untirta
Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia Untirta dengan bangga mempersembahkan aplikasi Android Himatemia, Himatemia Portal. Himatemia Portal adalah aplikasi berbasis Android di mana aplikasi ini memungkinkan para pengguna untuk mendapatkan informasi secara cepat dari Himatemia Untirta. Aplikasi ini memiliki berbagai konten di antaranya adalah:
- Artikel
- Berita
- Info beasiswa dan lomba
- Info kegiatan
- dan lain-lain
Seberapa Penting Membangun Relasi Sejak Mahasiswa?
Biasanya mahasiswa dikelompokkan menjadi dua jenis, kupu-kupu (Kuliah-pulang kuliah-pulang), dan juga kura-kura (Kuliah-rapat kuliah-rapat). Mahasiswa dengan jenis yang berbeda ini tidak semata-mata hanya berbeda dari namanya. Tetapi juga apa yang bisa dia lakukan selama kuliahnya. Mahasiswa kupu-kupu identik dengan mahasiswa yang mengejar akademis, sehingga dia menggunakan waktu di luar jam kuliah untuk belajar/memperdalam ilmu yang dia dapat di kelas. Berbeda dengan mahasiswa kura-kura yang mungkin memanfaatkan waktunya dengan mengikuti kegiatan-kegiatan, entah sebagai peserta atau pun menjadi panitia. Sebenarnya tidak ada yang salah dengan prilaku keduanya, karena sesungguhnya ada prioritasnya masing-masing. Tetapi seberapa penting sih kita membangun relasi sejak mahasiswa? Jawabannya sangatlah penting, dan langkah itu bisa dimulai dengan mengikuti berbagai kegiatan yang diselenggarakan oleh pihak tertentu. Dengan mengikuti kegiatan kita akan bertemu dengan banyak orang. Dan orang tersebut juga pastilah berasal dari latar belakang yang berbeda, jadi selain bertemu dengan banyak orang, kita juga bisa mengenali dunia lebih luas lagi dari perbedaan itu. Dengan mengenal banyak orang khususnya, dapat menciptakan berbagai hal yang tidak terduga atau terpikirkan sebelumnya. Siapa yang tahu rekan kepanitiaanmu saat ini akan menjadi rekan bisnismu kelak? Atau orang-orang yang kamu kenal saat ini menjadi orang yang berpengaruh pada kehidupanmu di masa yang akan datang? Dan siapa tahu juga dia adalah jodohmu, tidak ada yang tahu, kan?
Pelantikan Kepengurusan Himatemia 2017/2018
Cilegon, 12 Maret 2017. Telah selesai Rapat Kerja HIMATEMIA 2017/2018 yang berlangsung selama tiga hari sejak Jumat, 10 Maret 2017. Acara dilaksanakan di Auditorium FT Untirta dengan dihadiri oleh pengurus inti, pengurus magang Himatemia (Calon pengurus muda), Badan Pengawas Himpunan, serta civitas Teknik Kimia Untirta lainnya. Acara ini merupakan acara di mana setiap departemen memaparkan program kerja apa saja yang akan dilaksanakan selama satu kepengurusan ini. Tidak hanya itu, tetapi acara ini juga menjadi langkah awal persiapan para pengurus untuk melaksanakan program kerja yang telah direncanakan. Dari hasil rapat, diperoleh hasil bahwa untuk kepengurusan pada periode ini, akan membawa 36 Proker dari total seluruh departemen Himatemia. Di akhir acara juga dilakukan sumpah jabatan kepada Ketua serta Sekretaris Umum Himatemia sekaligus pelantikan kepengurusan 2017/2018, serta penyerahan SK penyelenggaraan kegiatan TAKTIK 2017 dan juga PLASTIK 2017 oleh Ketua Himpunan. Semoga apa yang telah direncanakan ini dapat berjalan sebagaimana mestinya, dan tentunya membawa manfaat bagi semua khususnya mahasiswa teknik kimia Untirta.
Pembacaan sumpah jabatan oleh Ketua BPH |
Penyerahan SK Taktik 2017 |
Penyerahan SK Plastik 2017 |
Comdev Award Exist Fair 2017
TEMA LOMBA
Kontribusi Anak Negeri Dalam Mewujudkan Indonesia Mandiri
Sub Tema: a. Sosial Budaya
b. Kesehatan
c. Ekonomi Kreative
d. Agrokompleks
e. Teknologi
f. Religi
g. Literase
KETENTUAN PESERTA
1. Peserta COMDEV AWARD adalah organisasi pelajar,mahasiswa (BEM, UKM, HIMA, OK, dan lain-lain) atau komunitas lainnya di seluruh Indonesia.
2. Organisasi tersebut memiliki program kegiatan atau komunitas pengabdian yang sedang maupun telah dilaksanakan.
3. Organisasi yang diajukan belum pernah menjadi finalis atau sedang diikutsertakan dalam event yang setara atau sejenis dengan kegiatan ini.
4. Melakukan registrasi sebesar Rp 100.000/Organisasi. Registrasi dapat melalui ATM atau transfer tunai, dikirim ke: Bank Mandiri syariah a.n: Ukm riset dan penalaran EXIST UNJA Pembayaran paling lambat dilakukan pada tanggal 8 april 2017.
5. Setiap peserta yang telah mengirimkan uang registrasi wajib mengirimkan SMS konfirmasi kepada panitia dalam waktu 1 x 24Jam dengan format: CDA2017_Nama Ketua Organisasi_Asal Perguruan Tinggi_Judul Karya_Nama Pemilik Rekening_Jam Pembayaran. Dikirim ke Putri Wulandari (082279105556)
Contoh : CDA2017_ Putri Wulandari _Universitas Jambi_Mengabdi Untuk Negeri_ Putri Wulandari _11.20
PERSYARATAN VIDEO
1. Durasi video pada lomba Comdev Award Exist Fair 2017 maksimal selama 10 menit.
2. Upload video ke dropbox pribadi peserta, kemudian kirim link download beserta melampirkan riwayat dari organisasi atau komunitas dalam bentuk M.s word kepada Exist melalui email : Ukmexistunja@gmail.com
PENILAIAN LOMBA
1. Video terbaik dinilai oleh dewan juri yang telah ditentukan oleh panitia Lomba
Comdev Award Exist Fair 2017. Video dinilai hanya didasarkan atas isi video, seperti dalam hal kualitas program atau kegiatan yang ditampilkan komunitas tersebut.
2. Video terfavorit didasarkan atas likers terbanyak di youtube Exist Unja. Waktu pencarian likers dimulai saat pengunggahan video hingga batas waktu yang telah ditentukan oleh panitia, pada waktu tersebut dilakukan penetapan pemenang dengan likers terbanyak oleh panitia.
TAHAPAN PELAKSANAAN KEGIATAN
1. Pendaftaran dan pengunggahan video: 8 Februari 2017– 8 april 2017
2. Penilaian Video Terbaik: 8-14 april 2017
3. Penentuan Video Terfavorit: 14 april 2017
4. Pengumuman pemenang: 15 april 2017
HADIAH DAN PENGHARGAAN
1. Video terbaik Uang pembinaan Rp. 2.000.000 + Piagam penghargaan
2. Video terfavorit : Uang pembinaan Rp. 1.000.000 + Piagam penghargaan
3. Seluruh peserta Comdev Award Exist Fair 2017 berhak mendapatkan E-Sertifikat dari panitia.
Contact Person
Putri Wulandari (082279105556)
Esti (082282337534/D4941E54)
Ukm Exist Unja
PIN BB :5788BDD1
Facebook : Ukm Exist Unja
Email : Ukmexistunja@gmail.com
IG : Ukmexist_unja
Langganan:
Postingan (Atom)