plastik 2015

16.37.00 Add Comment


Plastik 2015

                Pada tanggal 12 sampai 15 Mei telah diselenggarakan Plastik (Pekan olahraga dan seni) Teknik Kimia 2015. Plastik merupakan ajang kompetisi dan pencarian bakat mahasiswa teknik kimia  yang masih aktif pada bidang seni dan olahraga. Plastik merupakan acara yang rutin diselenggarakan setiap tahun yang diselenggarakan oleh mahasiswa teknik kimia tingkat pertama.  Tahun ini plastik dilaksanakan selama empat hari dan terdapat lebih dari 10 perlombaan yang dapat diikuti peserta dari setiap angkatan.
            Plastik 2015 dibuka dengan sangat meriah. Untuk menarik perhatian para peserta lomba, Pihak penyelenggara menampilkan flashmob di lapangan U. kemudian para peserta dan panitia beriringan menuju lapangan futsal. Disana sudah ada Dekan Fakultas Teknik yang siap memberikan sambutan dan membuka plastik. Turut hadir pula sekertaris jurusan Teknik kimia, perwakilan dosen, ketua BEM FT dan juga perwakilan ormawa di FT. Kemudian diakhiri dengan pembukaan resmi secara simbolis  oleh dekan FT melalui pelepasan beberapa balon.

            Pada plastik kali ini, terdapat 13 cabang yang diperlombakan, delapan merupakan perlombaan di bidang olahraga dan lima dibidang seni. Perlombaan di bidang olahraga meliputi futsal, basket, voli, tarik tambang, badminton, catur, pesta rakyat, dan tenis meja. Sedangkan perlombaan pada bidang seni yaitu karaoke, menggambar anime, membuat meme, dan video lucu. Untuk permainan diadakan kejuaraan PES 2014.  Setiap angkatan berhak untuk mengirimkan perwakilannya untuk mengikuti setiap cabang yang diperlombakan.  Angkatan yang terbanyak menjadi pemenang akan menjadi juara umum dan mendapat piala bergilir.  Kemeriahan disetiap lomba ditambah dengan sorakan penonton yang mendukung angkatannya untuk menang, tak jarang terjadi perselisihan antar penonton.
            Penutupan Plastik 2015 dilakukan di aula FT untirta pada hari jumat 15 Mei penutupan plastik tahun ini mengambil konsep  vintage. Pemberian hadiah untuk setiap pemenang dilakukan pada malam itu. Tahun ini Mahasiswa Teknik Kimia angkatan 2012 yang menjadi juara umum.

Kuliah Umum Mata Kuliah Pengantar Industri Petrokimia

18.51.00 Add Comment






(Saat acara berlangsung) 

CILEGON- Minggu, 28 Maret 2015 telah diadakan Kuliah Tamu atau Kuliah Umum (Kulum) yang diadakan oleh Himatemia. Acara ini berlangsung dari pukul 08.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB yang dilaksanakan di ruang aula FT UNTIRTA. Kulum kali ini bertemakan Proses Industri Petrokimia (PIP).
Peserta Kulum merupakan mahasiswa teknik kimia UNTIRTA angkatan 2011-2013 yang mengambil mata kuliah PIP. Peserta Kulum terlihat antusias mengikuti acara ini. Ini terlihat dari keaktifan dan semangat mereka mengikuti acara ini hingga akhir. Aktif dalam mengajukan pertanyaan karna keingintahuan mereka yang tinggi, yang paling aktif adalah salah satu mahasiswa teknik kimia angkatan 2012 yaitu Bang Yulius Sandy.
Acara Kulum ini mendatangi 2 pemateri, yaitu Bang Suryo Widianto, ST. (mahasiswa teknik kimia Untirta lulusan tahun 2009 yang saat ini bekerja di PT. Chandra Asri) dan Bang Apraya Suryana, ST. (mahasiswa teknik kimia Untirta lulusan tahun 2009 yang saat ini bekerja di PT. Chandra Asri). Dengan materi yang disampaikan adalah Etilen dan Butadien (baik dari segi pengertian, bahan baku dan pengolahannya dan diagram alir).
Acara Kulum seperti ini diharapkan untuk diadakan setiap minggunya untuk pengantar mata kuliah yang terkait. (AM/Infokom)

Syukuran Wisuda Gelombang I Teknik Kimia UNTIRTA

18.02.00 Add Comment


CILEGON-Rabu 24 Maret 2015 telah diadakan acara Syukuran Wisuda Gelombang I Teknik Kimia Universitas Sultan Ageng Tirtayasa yang merupakan acara rutin yang diselenggarakan tiga kali dalam setahun oleh Jurusan Teknik Kimia dalam rangka merayakan kelulusan para wisudawan dan wisudawati Teknik Kimia Untirta. Acara ini dilaksanakan bertempat di Aula FT. Untirta dan dihadiri oleh 22 dari 25 wisudawan dan wisudawati.
“Terimakasih untuk pengurus HIMATEMIA dan mahasiswa teknik kimia UNTIRTA yang sudah ikut membantu kelangsungan acara, alhamdulillah acara berjalan dengan lancar. Sukses buat semuanya, baik wisudawan dan wisudawati maupun kita yang masih kuliah.” Tutur salah satu dosen teknik kimia UNTIRTA.



(Wisudawati terbaik bernama Ryka Usnilawati, ST.)

Acara dimulai dari penyambutan wisudawan dan wisudawati oleh mahasiswa Teknik Kimia 2014 dengan membawa rangkaian bunga kertas dan diiringi lagu kelulusan. Meskipun sedikit terlambat dari waktu yang ditentukan, namun secara keseluruhan syukuran wisuda gelombang satu Teknik Kimia FT. Untirta 25 Maret 2015 berjalan dengan lancar dan meriah. Semoga para wisudawan dan wisudawati yang telah lulus dapat memberikan sumbangsih bagi bangsa Indonesia. (IF/LKP)

Hypnotheraphy Sukses Ujian Nasional (HSUN) 2015

17.48.00 Add Comment


CILEGON- Sabtu 21 Maret 2015 telah diadakan acara Hypnotheraphy Sukses Ujian Nasional (HSUN) yang merupakan suatu acara yang diselenggarakan oleh Jurusan Teknik Kimia dengan target sasaran siswa – siswi kelas 9 dan 12 yang akan mengikuti Ujian Nasional (UN). Acara ini dihadiri oleh 300 peserta yang sangat antusias mengikuti acara ini. Hal ini terlihat dari antusiasme saat sesi tanya jawab. Bertempat di Aula FT Untirta, acara ini diisi oleh motivator berpengalaman yaitu Asep Rahmatullah.


(Suasana berlangsungnya HSUN)

Acara ini diselenggarakan guna menjadikan peserta lebih percaya diri dalam menghadapi Ujian Nasional. Dilihat dari ujian nasional tahun-tahun sebelumnya, banyak siswa – siswi yang gagal karena kurangnya persiapan mental. Untuk itu Jurusan Teknik Kimia FT Untirta memfasilitasi peserta ujian nasional tahun 2015 untuk menghilangkan mental blok.
“Dengan terselenggaranya acara ini peserta diharapkan lebih mantap persiapannya dalam menghadapi ujian nasional sehingga lulus dengan nilai maksimal.” papar Hilmi Abubakar selaku ketua pelaksana HSUN. (YR/LKP)